Laskar Pelangi Inhil mensukseskan Ibadah Kurban di Surau AT-Tawwab.


BersinarPos.com, TEMBILAHAN - Ketua LASKAR Penyambung Lidah Anak Negeri (PELANGI) Kabupaten Indragiri Hilir (INHIL) Drs. Agustami Tolib ikut dalam mensukseskan Ibadah Kurban di Surau AT-Tawwab di Jalan Mataram, Tembilahan Kota, Kamis (30/07). 

Kegiatan pelaksanaan penyembelihan Hewan Kurban, direncanakan Pada hari Sabtu 1 Agustus 2020 pagi bertempat dihalaman  surau AT-Tawwab di Jalan Mataram, Tembilahan Kota.

Ketua LASKAR PELANGI Kab. Inhil mengutarakan "Ibadah kurban merupakan usaha Muslim mendekatkan diri kepada Allah SWT. Yang dapat berkurban perlu melakukan mujahadah (berjuang), terutama mengendalikan hawa nafsu dan egoisme diri" ungkap Agustami.

Selanjutnya Agustami menyampaikan "Melalui pelaksana kurban di Surau AT-Tawwab diharapkan tercipta kebersamaan dan persaudaraan antara sesama Muslim secara keseluruhan, saling menyayangi, saling menyantuni, saling memberi" ucap Penutup Agustami Tolib. (BP)

Penulis : Redaksi
Editor : Dimar


Posting Komentar

0 Komentar