Kelurahan Tembilahan Kota Buka Posko Bantuan Korban Kebakaran Warga Ingin berikan bantuan bisa Hubugi di sini!!

Bersinarpos.com -- Tembilahan--Pasca musibah Kebakaran Rabu (12/08) Lalu  di jalan Mboya  lorong Nagka dan Lorong Sukun  Kecamatan  Tembilahan Kabupaten Inhil Riau, dalam hal ini Pemerintah Kelurahan Tembilahan Kota Membuka Penyaluran bantuan bagi korban kebakaran.


Posko Bantuan tersebut di buka di samping lorong Nagka jalan M Boya Tembilahan Kamis (13/08) pagi Bantuan Berupa Uang tunai serta Bahan sembako terus mengalir dari para dermawan.

bantuan yang sudah diterima baik itu sumbangan dari perseorangan maupun dari lembaga pemerintahan dan lembaga lembaga swasta.

Lurah Tembilahan Kota Umarullah Mengatakan posko penyaluran bantuan tersebut sebagai upaya membantu meringankan beban para korban kebakaran.


"Alhamdulilah sejak di buka Posko ini sudah banyak warga yang membantu Ada berupa uang, pakaian dan sembako dan Warga yang langsung menerima bantuan tersebut"ujar pak lurah yang bersahaja ini

Menurut  pak lurah Posko bantuan di bentuk atas inisiatif  kelurahan ketua RW dan RT setempat, didirikan posko sebagai saran mempermudah warga dan masyarakat untuk memberikan bantuan agar bantuan satu pintu dengan tujuan dapat tersalurkan dengan tepat dan efektif.

Bagi para dermawan yang ingin membantu korban kebakaran di dua lorong jalan M Boya Ini, bisa langsung disalurkan langsung dan menghubungi nomor Ini  (P' RW Alus M.Odes - Lr. Nangka Kel.Tbh)
081-268-42470 dan 0852-6965-9930.

Penulis Redaksi


Posting Komentar

0 Komentar