|
Bersinarpos.com - TEMBILAHAN--Unit pelayanan teknis (UPT) Pukesmas Gajah mada pada perayaan Idul Adha 1441 Hijriah, sabtu (01/08) melakukan penyembelihan hewan kurban di Halaman depan Kantor UPT Pukesmas Gajah mada Tembilahan.
Hj Mohd suhaimi selaku kasubbag tata usaha dan sekaligus ketua panitia kurban mengatakan kegiatan perdana oleh UPT Pukesmas Gajah mada melaksanakan Penyembelihan 3 Hewan Kurban merupakan kurban dari Staf dan pegawai UPT Pukesmas.
"Untuk pertamakalinya UPT PKM Gajah Mada melaksanakan penyemblihan hewan kurban, yang terdiri dari tiga ekor sapi, Alhamdulillah puji syukur dipanjatkan Atas rahmat Allah akhirnya acara berjalan dengan lancar"ucap Hj Mohd suhaimi
Dijelaskan hj Mohd Suhaimi, pada proses pemotongan dan pemberian daging Qurban tetap melaksanakan protokoler kesehatan seperti jaga jarak (sosial distancing) dan memakai masker.
"Dari 3 Hewan kurban ini 247 kupon kita disebar Utuk masyarakat kurang mampu yang berada di wilayah kerja UPT PKM gajah mada" begitu kata Hj Mohd Suhaimi
Menurut Hj Mohd Suhaimi kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu memperat tali persaudaraan salah satunya menjaga silahturami dan bisa berbagi kepada sesama.
0 Komentar