BersinarPos.com, ROHUL -- Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rokan Hulu (ROHUL) menerima kunjungan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Nasional Anti Narkotika (GRANAT) Kabupaten Rokan Hulu (KAB. ROHUL) diruang Kerja Senin, (03/08) Siang
Kunjungan Pengurus DPC Granat Kab. Rohul disambut hangat oleh Wakil Ketua DPRD Kab. Rohul M Syahril Topan, ST, berdasarkan Ketua DPC Granat Kab. Rohul M Zamri, S.Pd, dan pengurus lainnya diruang Kerja Wakil Ketua DPRD Kab. Rohul.
Pertemuan yang berlangsung sederhana di ruang kerja beliau dalam acara audience tersebut, Wakil Ketua DPRD Kab. Rohul M Syahril Topan, ST "menyatakan sangat bangga dan berterimakasih atas telah terbentuknya secara terstruktur organisasi Granat untuk di Rokan Hulu, yg di ketuai oleh Bapak M Zamri, S.Pd" Kata Syahril
Selanjutnya beliau mengungkapkan "Peredaran barang haram tersebut tidak bisa kita pandang sebelah mata lagi karena pemakainya sudah sangat mengkhawatirkan kita bersama tidak pandang kelas lagi mulai dari tingkat atas hingga sampai ke tingkat bawah" Ucap Syahril
Kemudian, bahkan ironisnya sampai ke pelosok sekalipun di sini kita tidak menyalahkan siapa namun niat suci dari Granat Rohul siap berkerja keras demi untuk menyelamatkan generasi bangsa sehat Tampa narkoba di Kab. Rohul yang di beri julukan negeri seribu Suluk Tutur Syahril
Ketua DPC Granat Kab. Rohul menyampaikan "Mari kita junjung tinggi dan bersama perjuang pendiri Rokanhulu Tampa harus menodainya, agar terwujudnya Generasi Sehat Tanpa Narkoba" juga nada yang sama dengan Wakil Ketua DPRD Kab. Rokan Hulu. (*DP/ZS*)
Sumber : DPC Granat Rohul
Penulis : Redaksi
Editor : Dimar
0 Komentar