Hadiri Deklarasi Ayo Pakai Masker, Kapolda Metro Jaya Ingin Masyarakat Tetap Sehat


Bersinarpos.com - Jakarta. Polda Metro Jaya konsisten melanjutkan gerakan sosial di tengah pandemi Covid-19 dengan mengkampanyekan gerakan bermasker dalam acara Deklarasi Program Ayo Pakai Masker #PriokBermasker Pelabuhan Sehat, Indonesia Maju, bersama dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priuk yang dihadiri juga Pangdam Jaya, Gubernur DKI Jakarta, Walikota Jakarta Utara dan juga pejabat struktural lainnya Bertempat di Polres Pelabuhan Tanjung Priuk,


Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana mengatakan, adaptasi kebiasaan baru dengan menegakkan protokol kesehatan harus dilaksanakan bersama demi hidup sehat dan terhindar dari penyebaran Covid-19.


 “Situasi pandemi Covid-19 ini, kita harus tetap sehat. Ini menjadi keutamaan dan sangat penting untuk menjaga diri tetap sehat. Hampir 7 bulan kita berjibaku dengan Covid-19 ini. Kita rasakan betul selama ini kita melawan dan memutus mata rantai. Kita merasakan fluktuasi naik landai, lalu naik lagi,” jelasnya, Kamis (3/9/20).


Irjen Pol Nana Sudjana juga mengatakan, berdasarkan data dan informasi yang ada, kenaikan signifikan penderita Covid-19 sangat memperihatinkan, khususnya di wilayah Jakarta. Namun begitu tingkat kesembuhan semakin baik. Ia berharap masyarakat sadar betul untuk tetap melaksanakan program 3M (Mencuci Tangan, Memakan Masker dan Menjaga Jarak).


“Alhamdulilah 60-70 % sudah sembuh, berkat bantuan tenaga medis. Namun kita prihatin, saat ini sudah 180 ribu korbannya. Karena itulah, ini menjadi perhatian kita bersama. Saat ini sudah banyak klaster baru. Banyak pabrik-pabrik yang mulai dimasuki oleh Covid-19. Sebanyak 500 orang buruh yang terkena virus ini. Mari bersama-sama kita cegah penyebaran ini dengan melaksanakan protokol kesehatan,” jelas Jenderal Bintang Dua tersebut.


Kapolda juga mengingatkan agar jajarannya tetap selalu menerapkan dan mengingatkan masyarakat juga untuk mengenakan masker dalam aktivitasnya sehari-hari. Ini penting untuk menekan angka penyebaran Covid-19 “Saya ucapkan terimakasih untuk para stake holder yang telah melaksanakan acara deklarasi ini. Dimana acara ini dimaksudkan untuk mengingatkan masyarakat agar lebih sadar untuk memakai masker agar terhindar dari virus Covid-19 ini,” terangnya.


Sumber Tribratanews.polri.go.id


Posting Komentar

0 Komentar