Meski Sedang Pandemi KPU Inhil Tetap Lakukan Pendidikan Pemilih


Bersinarpos.com -- TEMBILAHAN-- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) kembali menyelenggarakan Webinar Pendidikan Pemilih Kamis, 19 November 2020.

KPU Goes To School yang diikuti oleh 124 peserta dari SMAN 2 Tembilahan.

Di temui secara daring, Hj Hasni Novriana, SE, MSi selaku Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat menyampaikan bahwa kondisi Pandemi Covid 19 saat ini tidak menyurutkan semangat KPU Inhil untuk melaksanakan tugasnya memberikan pendidikan pemilih kepada masyarakat, salah satunya dengan cara webinar / seminar online. Hal ini di lakukan karena kita harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat dalam beraktifitas tetapi tetap melaksanakan tugas dan kewajiban.


Di sisi lain, meskipun seminar ini dilaksanakan secara daring tidak menyurutkan semangat para pesertanya. Ini terbukti dengan aktifnya peserta dalam berdiskusi sehingga tidak terasa webinar berlangsung selama hampir 3 jam.

Bertindak sebagai Pembicara dalam Webinar kali ini adalah Anggota KPU Kabupaten Indragiri Hilir, Samsul dengan materi Sejarah Pemilu di Indonesia, dan dua anggota KPU Inhil, Hasni Novriana dengan materi RPP sebagai Sarana Pendidikan Pemilih serta Zulkifli dengan materi yang disampaikan Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan dan di tutup dengan closing statement dari Ketua KPU Inhil Herdian Asmi.

Dalam closing statementnya ketua KPU Kab Inhil menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Ibu Kepala Sekolah beserta jajarannya atas bantuan dan fasilitasinya sehingga kegiatan ini dapat terselenggara.

Terakhir beliau mengatakan melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat terutama generasi muda agar lebih berpartisipasi aktif dan memiliki pengetahuan yang lebih luas terkait dengan isu kepemiluan. Sehingga terciptalah Masyarakat Sadar Pemilu.(***)

Posting Komentar

0 Komentar